Pentingnya Website Fotografer untuk Mengembangkan Usaha dan Skill
Fungsi website fotografer untuk mengembangkan usaha ternyata banyak. Kamu sudah punya website belum?
JagoFoto.com - Fotografi adalah hobi yang tidak semua orang sukai, tetapi hampir semua orang suka melihat foto.
Sebagian orang memilih untuk membuat foto, sebagian lagi ada yang hanya menikmati foto.
Jika anda sebagian orang yang menyukai membuat foto, saya yakin sekarang anda memiliki foto yang banyak sekali.
.
Entah itu foto keluarga, foto selfie, atau foto hasil karya anda sendiri misalnya foto pemandangan yang bisa dibilang foto keindahan.
Di jaman sekarang ini fotografi sudah menjadi barang yang tidak langka.
Hampir setiap orang di kota bahkan di desa memiliki kamera. Entah itu kamera mirorless, dslr, slr, poket, ataupun sekedar kamera handphone saja.
Hasil foto pun biasanya dibagikan dalam bentuk format digital seperti foto-foto di instagram atau flickr. Dengan hastag tertentu foto yang memiliki tema yang sama bisa ditemukan.
Ada juga orang yang gemar membuat blog pribadi.
Mengisi foto-fotonya dengan blog yang dimiliki. Kemudian menceritakan tentang foto tersebut. Macam-macam deh..
Di website anda bisa menjual karya foto-foto anda secara eksklusif dan profesional.
Jika anda memiliki tim dalam fotografi misalnya tim foto wedding, maka klien anda bisa melihat karya-karya anda dan melakukan pemesanan untuk melakukan photoshot.
Nah, yang unik adalah ada fotografer yang nge-blog juga
Manfaat ngeblog sangat bagus bagi fotografer.
Masih banyak dari kita (pehobi foto/fotografer) yang tidak membuat blog untuk diri sendiri. Dengan alasan ribet atau tidak tahu cara bikinnya.
Jika itu yang menjadi alasannya, berikut alasan kenapa fotografer mesti punya blog / website pribadi.
- Dengan blog pribadi kita bisa mempublikasikan tulisan yang kita buat. Bisa berbentuk cerita, berita, opini, diari, maupun karya-karya foto kita (portofolio).
- Sebagai media ekspresi diri.
- Sharing pengetahuan dan pengalaman yang anda miliki seputar fotografi. Berikan tips dan teknik fotografi andalan anda.
- Blog mampu mempertemukan orang yang memiliki hobi atau minat yang sama.
- Sebagai media promosi, kita bisa membangun brand sendiri
- Dengan website sendiri anda tidak perlu nebeng di website lain untuk mempublikasikan karya anda. Orang bisa lebih gampang menemukan anda.
- Jika blog anda berkembang anda bisa menghasilkan uang.
Cara membuat blog fotografi dengan mudah
Membuat website / blog pun tidak sesulit yang anda bayangkan.
Anda bisa memulai dengan platform Blogger, dengan bekal email gmail yang anda miliki, anda bisa membuat blog sendiri.
Atau jika ingin lebih advance silahkan gunakan Wordpress.
Isi blog tersebut dengan foto-foto hasil jepretan mu. Entah itu foto model, landscape, street dan lain-lain.
Kita tidak tahu orang di internet mencari informasi tentang apa. Mungkin saja blog / website kita akan jadi rujukan orang.
Dan jika sudah ramai nanti blog itu bisa dimonetisasi untuk mendapatkan uang.
Akhir kata
Jika anda serius di dunia fotografi, buatlah website foto anda sendiri hari ini!